Rabu, 04 April 2012

psikoterapi yang menggunakan teknik psikoanalisa

pada dasarnya psikoterapi lebih menekan terapi pada pasien , dan salah satu terapinya adalah terapi dengan teknik psikoanalisa. Pada Sigmund Freud, terapi dilakukan terhadap pasien dalam keadaan sadar ( bakal lahirnya psikoanalisis)

seorang penganalisis biasanya mengkonfrontasikan dan mengklarifikasi mekanisme pertahanan, harapan, dan perasaan bersalah. Melalui analisis konflik, termasuk terhadap daya tahan psikis dan yang melibatkan tranferens kedalam reaksi yang menyimpang, perlakuan psikoanalisis dapat mengklarifikasi bagaimana pasien secara tidak sadar menjadi musuh yang paling jahat bagi dirinya sendiri maksudnya adalah bagaimana reaksi tidak sadar yang bersifat simbolis dan telah distimulasi oleh pengalaman kemudian menyebabkan timbulnya gejala yang tidak dikehendaki.

Terapi dihentikan atau dianggap selesai pada saat pasien mengerti akan kenyataan yang sesungguhnya serta alasan mengapa mereka melakukan perilaku abnormal, dan menyadari bahwa perilaku tersebut tidak seharusnya mereka lakukan, lalu mereka sadar untuk menghentikan perilaku itu.
Demikianlah kurang lebih pengertian dari teknik psikoanalisis dari psikoterapi yang bisa saya jelaskan.

Sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Psikoanalisis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar